Hadiri Pelantikan Perisai Putih Sumenep, Achmad Fauzi: pencak silat adalah identitas budaya kita

0 Komentar
Reporter : Panji Agira
FOTO: Achmad Fauzi Wongsojudo selaku pembina saat menghadiri pelantikan pengurus Perguruan Silat Nasional (PSN) Perisai Putih Cabang Sumenep. Minggu (13/10/2024) di Pendopo Keraton.

FOTO: Achmad Fauzi Wongsojudo selaku pembina saat menghadiri pelantikan pengurus Perguruan Silat Nasional (PSN) Perisai Putih Cabang Sumenep. Minggu (13/10/2024) di Pendopo Keraton.

SUMENEP, (WARTA ZONE) – Perguruan Silat Nasional (PSN) Perisai Putih Cabang Sumenep, Madura, menggelar pelantikan pengurus periode 2024-2028 dan serasehan pada Minggu (13/10/2024) di Pendopo Keraton.

Acara tersebut dihadiri oleh Achmad Fauzi Wongsojudo selaku pembina, serta berbagai elemen praktisi, guru, dan pencinta seni bela diri.

Achmad Fauzi menekankan pentingnya pencak silat sebagai warisan budaya yang harus dilestarikan.

Ia menyatakan bahwa pencak silat bukan hanya olahraga, melainkan identitas budaya yang mengandung nilai-nilai luhur.

Fauzi juga menyoroti potensi komersial pencak silat, terutama dalam mendorong keterlibatan pelaku UMKM melalui kompetisi yang diadakan.

“Pencak silat dapat menjadi ajang kompetisi tidak hanya di Indonesia tetapi juga di seluruh dunia. Kita harus menjaga warisan leluhur ini dengan baik,” ujar Fauzi.

Baca Juga:  Berkat Achmad Fauzi, 99 Persen Masyarakat Sumenep Manfaatkan Program Layanan Kesehatan Gratis

Ia pun menekankan perlunya generasi muda untuk mempelajari dan mengembangkan pencak silat agar tetap relevan di era globalisasi.

Ketua PSN Perisai Putih Cabang Sumenep, Imam Syafii, menambahkan bahwa pencak silat bisa menjadi sarana untuk lebih memahami budaya Indonesia.

Ia optimis dengan keikutsertaan generasi muda, yang diharapkan menjadi pilar keberlanjutan pencak silat di masa depan.

Dalam dunia yang terus berkembang, pencak silat perlu terus dihidupkan dan diperkuat sebagai simbol identitas bangsa.

“Dengan komitmen dan kerja sama semua pihak, kelestarian budaya pencak silat diharapkan akan terus terjaga untuk generasi mendatang,” pungkasnya. (*)

Tulisan ini berasal dari redaksi

Comment