JEMBER, (WARTA ZONE) – Kecelakaan lalu lintas tunggal dialami Angga Ramadana (23) asal Dusun Krajan, Desa Sumberpakem, Kecamatan Sumberjambe, yang saat itu berboncengan dengan Siti Lutfiah (23) asal Kecamatan Gumukmas, Jember.
Saat sedang melintas di Jalur Gumitir dari arah Banyuwangi menuju Jember dengan mengendarai motor Honda Beat warna biru berplat P 4584 IK.
Tepatnya di jalanan sebelum Cafe Gumitir, sekitar pukul 22.00 WIB, Kamis malam (11/5/2023).
Dua pasangan sejoli itu mengalami kecelakaan tunggal akibat tertimpa rerimbunan batang pohon bambu setinggi kira-kira 4 meter dengan lingkat batang sekitar 20 cm.
Diduga rerimbunan batang pohon bambu itu ambruk, akibat hujan deras yang disertai angin kencang di wilayah Jalur Gumitir.
Beruntung kedua korban selamat dan hanya mengalami luka lecet. Namun dua helm yang digunakan para korban sampai pecah, akibat tertimpa rerimbunan batang pohon bambu tersebut.
“Saat itu saya jalan beriringan dengan teman saya yang juga berboncengan naik motor di depan saya dari Banyuwangi mau ke Jember. Nah pas di lokasi kejadian itu, karena mungkin hujan deras dan ada angin kencang. Tiba-tiba rerimbunan batang pohon bambu yang ada di sisi sebelah kanan jalan ambruk,” kata Angga saat dikonfirmasi di lokasi kejadian.
“Sebelum saya tertimpa rerimbunan pohon itu, ads bunyi ‘kretek’ tiba-tiba jatuh menimpa saya. Sehingga saya pun sampai jatuh dari atas motor,” sambungnya.
Beruntung meskipun tertimpa rerimbunan pohon dan sampai mengakibatkan helmnya pecah. Kedua korban masih selamat, dan hanya mengalami luka lecet.
“Karena saat itu, dari arah berlawanan saya lihat ada mobil Toyota Avanza hitam melaju dari arah Jember ke Banyuwangi. Nah rerimbunan pohon itu menimpa mobil pas papasan dengan saya. Ya kira-kira saya tertimpa hempasan rerimbunan pohon bambu itu,” ungkapnya.
Namun demikian, lanjutnya, meskipun selamat. Kedua korban mengaku trauma dan bermaksud meminta pertolongan. Terlebih lagi kondisi cuaca saat berita ini ditulis masih hujan deras.
“Kemudian saya dibantu petugas atau warga sini, dihubungkan ke relawan. Akhirnya saya dijemput dan ini mau diantar pulang. Motor masih bisa berjalan, nanti biar saya yang bawa. Itu teman saya diantar naik mobil ke Jember,” katanya.
Terpisah seorang relawan yang membantu para korban Yayan mengatakan, setelah dirinya mendapat informasi ada orang kecelakaan dan minta bantuan. Dirinya pun bersama 4 orang rekannya menuju lokasi kejadian.
“Korbannya ada dua berboncengan naik motor, mereka dari Banyuwangi mau pulang ke Jember. Setelah berlibur,” kata Yayan.
Sesampainya di lokasi kejadian, lanjut Yayan, para korban itu tertimpa rerimbunan batang pohon bambu.
“Mungkin karena di lokasi hujan deras dan angin kencang. Jadi ada rerimbunan batang pohon bambu itu jatuh dan menimpa para korban,” ujarnya.
“Alhamdulillah korban selamat, dan hanya syok. Sehingga selanjutnya, dibantu naik mobil. Kami dari relawan membantu proses evakuasi dan mengantar pulang,” sambungnya.
Tidak lama, Yayan menambahkan, ada mobil patroli Polsek Silo sedang patroli.
“Akhirnya juga dibantu dan dimintai keterangan. Tapi karena kondisi korban selamat, hanya luka lecet pada tangan sebelah kanan. Selanjutnya korban kita bantu ini,” ucapnya.
“Untuk arus lalu lintas sepi dan tidak sampai sebabkan kemacetan,” sambungnya. (*)
Comment