Tindaklanjuti PKS, Pemkab Bondowoso Gandeng PT. Icon Plus Lakukan Pembinaan di Tingkat Desa

0 Komentar
Reporter : Slamet Wahyudi

BONDOWOSO, (WARTA ZONE) – Sebagai tindak lanjut Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso dengan PT. PLN Icon Plus, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) melakukan Sosialisasi dan Pembinaan Infrastruktur Internet dan Intranet di tingkat Desa.

Sebagaimana tertuang dalam PKS beberapa waktu lalu di Peringgitan Pendopo, kini Kedua belah pihak menindaklanjuti program tersebut dengan menyelaraskan tujuan peningkatan Internite dan Intranet di Desa.

Menurut Ahmad, Kepala DPMD menyampaikan, Sosialisasi tersebut merupakan tindak lanjut dari PKS Pemkab Bondowoso dengan Icon Plus.

“Kita menindaklanjuti terhadap Kerjasama Pemkab Bondowoso dengan PT. Icon plus berkenaan dengan penyediaan Internet dan Intranet di Desa,” katanya, Kamis (6/7/2023).

Baca Juga:  3 Hari Pasca Kejadian, Janji Kapolres Usut Tuntas Kasus Dugaan Penistaan Agama

Dari terjalinnya Kerjasama itu, Dirinya selaku Dinas terkait, berharap dalam rangka penyediaan jaringan Internet dan Intranet bisa mempercepat pelayanan yang ada di Desa kepada Masyarakat.

Kemudian, dalam Sosialisasi tersebut memaparkan kepada bagian Desa, jika dengan terbentuknya Kerjasama bisa berdampak positif terhadap perkembangan kemajuan pembangunan di seluruh Desa se Kabupaten Bondowoso.

“Pembangunan Infrastruktur Internet dan Intranet ini diharapkan dapat mempercepat pelayanan dan memberikan akurasi data dari desa baik kepada DPMD maupun kepada Instansi lainnya,” pungkasnya. (*)

Tulisan ini berasal dari redaksi

Comment