JEMBER, (WARTA ZONE) – Pemerintah Kabupaten Jember melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), menggelar pasar murah di 21 Kecamatan selama bulan puasa ramadan 1444 Hijriah.
Pembukaan pasar murah yang digelar oleh Pemkab Jember itu, dimulai dari Kecamatan Kalisat. Serta diikuti oleh sekitar kurang lebih 30 pelaku UMKM.
“Alhamdulillah pada pagi hari ini, kegiatan pasar murah yang diawali dari Kecamatan Kalisat bisa terlaksana dengan baik. Serta antusiasme masyarakat sangat luar biasa sekali,” kata Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Jember Ervita Afdilah Sari saat dikonfirmasi disela kegiatan pembukaan pasar murah, Senin (27/3/2023).
Pihaknya berterima kasih kepada pelaku UMKM yang ada di Kecamatan Kalisat, atas berpartisipasinya dalam acara pasar murah.
“Banyak yang terjual habis, sehingga bisa di beli oleh masyarakat. Semoga ini bisa membawa keberkahan, untuk masyarakat kabupaten jember dalam menghadapi bulan ramadhan ini dengan baik,” sambungnya.
Pihaknya juga mengatakan, dengan adanya pasar murah di bulan ramadan, dapatnya menekan laju inflasi di Kabupaten Jember.
“Semoga kemanfaatan pasar murah ini bisa dirasakan oleh semua masyarakat. Karena memang bahan pokok banyak yang naik, tapi dengan adanya pasar murah ini kita bisa mendapatkan harga yang normal,” ungkapnya.
Pihaknya berharap, untuk pelaku usaha bisa terus bersemangat lagi untuk membangkitkan UMKM.
“Harapan saya semoga segala mitra-mitra pelaku usaha yang ikut berpartisipasi terus bersemangat dan bisa mendedikasi dengan baik. Seluruh kegiatan pendukung kegiatan kami di Kabupaten Jember. Sehingga pasar murah bisa berjalan dengan baik. Karena tanpa mereka, dan usaha kita bareng-bareng pun, kita tidak bisa memberikan yang terbaik untuk masyarakt di kabupaten jember,” tandasnya.
Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Bambang Saputro mengatakan, dalam pelaksanaan pasar murah selama bulan puasa ramadan di 21 Kecamatan, juga akan ada operasi pasar murah.
“Jadi dalam pelaksanaan bulan ramadhan ini, disamping pasar murah yang telah di gelar di 21 Kecamatan se Kabupaten Jember. Juga kami mengadakan kegiatan operasi pasar yang dilaksanakan setiap hari sepanjang tahun 2023. Khususnya di bulan ramadhan akan tetap berjalan, dihari Jumat dan hari Sabtu,” ucap Bambang.
Sedangkan untuk pasar murah ramadan yang ada di 21 Kecamatan, lanjut Bambang, juga tetap dilaksanakan. “Yakni setiap hari Senin sampai hari Kamis,” ujarnya.
Lebih lanjut Bambang juga menyampaikan, mulai hari Selasa Bupati Jember akan melaksanakan kegiatan Jember berbagi.
“insyaallah mulai selasa besok, bapak bupati akan melaksanakan jember berbagi dan keliling ke semua kecamatan yang ada di Kabupaten Jember,” kata Bambang.
Dalam kesempatan tersebut, Disperindag juga akan mendampingi Bupati Jember untuk melaksanakan pasar murah ramadan atau operasi pasar.
“Yang akan kami tempatkan dihalaman masjid yang ditempati oleh bapak bupati pada saat sholat zuhur dan sholat ashar selama satu bulan penuh di bulan ramadan,” pungkasnya. (*)
Comment